Friday, August 27, 2010

Kroket Kentang

resep asli, diambil dari resep keluarga nugraha.

Tapi saya tidak mengikuti bahan-bahan yang ada di resep tersebut karena emang gak ada di kulkas kalau mesti beli dulu kelamaan prosesnya ntar malah gak jadi buat kroket.

Ukuran atau takarannya pun tidak saya ikuti. Karena baru mau nyoba, saya cuma bikin sedikit, takarannya pun bukan pake gram-an tapi lebih banyak pake perasaan...he..he..he
Ingredients:

  • Bahan Kulit:
  • Kentang 900 gram (2 buah kentang ukuran besar), kupas dan potong dadu besar kemudian goreng. Haluskan selagi panas.
  • Kuning telur 1 buah
  • Merica bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya

Bahan Isi:
  • Wortel 1 buah ukuran sedang, kupas potong dadu kecl
  • Daging sapi cincang 3 sendok makan
  • Mentega 1 sdm
  • Bawang putih 3 siung, rajang halus
  • Bawang merah 4 siung, rajang halus
  • Terigu 2 sendok teh
  • Susu cair 50 ml
  • Daun bawang 1 batang, rajang halus
  • Daun seledri 1 batang, rajang halus
  • Merica bubuk 1/2 sendok teh
  • Keju mozarella 1 sdm yg telah di parut
  • Garam secukupnya
  • Kaldu sapi secukupnya
Bahan Pelapis:
  • Putih telur 1 buah
  • Tepung roti

Directions:
Kulit:
Aduk rata semua bahan isi selagi kentang masih panas. Sisihkan

Isi:
  1. Panaskan mentega, tumis bawang merah, bawang putih sampai harum. Masukkan daging cincang, aduk rata dan biarkan sampai daging berubah warna.
  2. Masukkan terigu dan susu secara bergantian sambil terus diaduk. Masukkan wortel, daun seledri, daun bawang, merica, garam, kaldu bubuk. Masak hingga semua bahan matang.
  3. Masukkan keju yang telah diparut, aduk rata. Angkat
  4. Ambil 2 sendok makan adonan kentang, taruh diatas selembar plastik, pipihkan kemudian masukkan adonan isi. Bentuk jadi lonjong.
  5. Celupkan pada putih telur kemudian gulingkan pada tepung roti
  6. Goreng dalam minyak panas dengan api sedang.

Sedikit tips untuk buat kroket kentang ini
Pilihlah kentang yang tidak banyak mengandung air, kalau tidak yakin dengan kentang tersebut, kentangnya di goreng aja jangan di rebus untuk mengurangi kadar air dalam kentang. Kentang yang kadar airnya banyak membuat kroket hancur saat di goreng

Jangan sering bolak-balik kroket saat di goreng (bisa ancurrrr tuh...)

Untuk hasil yang baik simpan dalam kulkas 1-2 jam sebelum di goreng agar tepung roti bisa melekat sempurna.

Gunakan corn oil agar hasil lebih renyah

Selamat mencoba

0 comments:

Post a Comment