Monday, November 8, 2010

Thai Red Curry

Red curry versi Thailand ini pertama saya nyicipin langsung jatuh cinta, padahal jarang-jarang saya bisa langsung menyukai makanan negara lain. Pertama kali makan red curry ini, saat acara farewell seorang teman dari Thailand. Dia menyajikan red curry ini sebagai makanan khas dari negaranya. Karena suka dengan red curry tersebut, penasaran deh pengen nyoba bikin..dan hasilnya....


Resep aslinya dari sini, tapi tidak persis sama dengan yang aku buat. Bahan-bahannya ak lebih mengikuti dengan red curry yang pernah disajikan di acara farewell.

Bahan

  • 1 potong dada ayam, potong dadu dan/atau udang, beef atau tahu buat yang vegetarian
  • nenas secukupnya, iris dadu
  • paprika hijau/merah, potong dadu
  • 1 buah wortel
  • daun kemangi thailand
  • 300 ml santan (200ml coconut milk + 100 ml air)
  • 1/2 sdt gula
  • 2 sdt fish sauce (optional)
  • 2 sdt red curry pasta (impor dari Thailand, banyak di toko-toko asia)
  • 2 sdt vegetable oil

Cara membuat
  1. Tumis red curry pasta, setelah harum masukkan santan, aduk rata. Tambahkan gula, fish sauce aduk rata.
  2. Masukkan potongan ayam dan wortel, masak hingga ayam empuk.
  3. Masukkan nenas, paprika, didihkan.
  4. Masukkan daun kemangi, didihkan, angkat.
  5. Siap di sajikan

0 comments:

Post a Comment